Pentingnya Panel Maker Berkualitas untuk Kelancaran Sistem Industri

Pentingnya Panel Maker Berkualitas untuk Kelancaran Sistem Industri

Komponen kelistrikan memegang peran penting dalam proses produksi setiap industri. Panel maker berkualitas seperti PT Prima Perkasa Sakti (PPS) menyediakan panel listrik untuk mendukung kegiatan produksi. Pengelolaan daya yang efektif membantu perusahaan memenuhi target produksi serta menjalankan teknologi “pintar” seperti robot dan sistem otomatisasi.

Jenis Panel Listrik untuk Industri

Industri otomotif, perakitan barang elektronik, dan produsen barang konsumsi membutuhkan pengaturan daya efektif untuk menjalankan setiap mesinnya. Contoh panel untuk kegiatan industri antara lain:

Panel MCC (Motor Control Center)

Panel MCC mengendalikan berbagai motor yang digunakan dalam proses produksi. Sistemnya bisa dijalankan dengan pengendali jarak jauh atau secara lokal/manual. Karena motor-motor pabrik menjalankan beragam fungsi, panel ini biasanya dikendalikan secara terpadu dari satu ruang kontrol. Panel ini memiliki sistem thermal overload relayuntuk keamanan saat terjadi kelebihan daya atau masalah lain.

Panel Sinkronisasi Generator

Panel sinkronisasi generator (biasanya disebut ‘panel sinkron’) adalah sistem yang mengatur distribusi daya saat terjadi pemadaman listrik. Ketika listrik padam, panel ini akan otomatis mengatur distribusi daya dari aliran listrik PLN ke generator. Panel ini juga mengatur sinkronisasi daya jika ada beberapa generator sekaligus, sehingga tidak memboroskan listrik.

Panel AMF-ATS

Panel AMF-ATS adalah “pendamping” panel sinkronisasi generator. Panel ini secara otomatis memutus aliran listrik PLN dan menyambungkan daya ke generator ketika terjadi pemadaman listrik. Ketika listrik menyala, panel ini otomatis mengembalikan sambungan daya ke PLN. Hal ini agar sistem operasi bisa terus berlangsung tanpa putus.

PMCP

PMCP adalah Plant Management Control Panel, atau panel yang mengendalikan komponen-komponen pada sistem PLC (Programmable Logic Controller). Panel ini menghubungan setiap komponen industri yang terdapat pada PLC dengan panel pengendali motor mesin (MCC).

NGP

NGP adalah Neutral Grounding Panel, yaitu panel yang menetralkan hubungan arus pendek. Panel ini penting untuk menjaga keamanan serta menekan potensi kerusakan pada komponen elektrik atau kebakaran.

PCB

PCB adalah Panel Capacitor Bank, yaitu panel yang berfungsi mencegah kelebihan beban daya serta pemborosan biaya listrik. Panel ini juga menjaga agar motor tetap dingin dan bisa terus berfungsi dengan baik.

Perusahaan yang menggunakan sistem integrasi dalam proses produksinya membutuhkan panel-panel elektrik berkualitas. Pastikan bekerja sama dengan penyedia panel bermutu yang berfokus pada teknologi industri pintar.

Kesimpulan

Aktivitas industri dengan teknologi pintar membutuhkan panel-panel berkualitas untuk mendukung proses produksi. Teknologi seperti PLC, robot welding, robot painting, dan conveyor membutuhkan pengaturan daya serta sistem kendali untuk menjaga kinerja mereka. Pengusaha wajib berinvestasi dalam penyediaan panel-panel bermutu yang cocok untuk industri dengan teknologi pintar jika ingin bersaing.


Hubungi kami :


PT Prima Perkasa Sakti
Jl. H. Siri RT. 002 RW. 005
Sudimara Pinang, Kec Pinang, Kota Tangerang, Banten
Hp. 085784680800
Email. prima.perkasasakti07@gmail.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini